Hasmipeduli.org

Hasmi Bekerjasama dengan Kecamatan Tamansari Selenggarakan Pelatihan Guru Ngaji

Ilustrasi. Hasmi Bekerjasama dengan Kecamatan Tamansari Selenggarakan Pelatihan Guru Ngaji. www.hasmipeduli.org

Hasmi Peduli – Hasmi Bekerjasama dengan Kecamatan Tamansari Selenggarakan Pelatihan Guru Ngaji.

Pada hari yang sangat cerah ini telah terselenggara kegiatan Pelatihan Guru Ngaji di Aula Lt. 2 Gedung Kecamatan Tamansari Kabupaten Bogor atas kerjasama Rumah Qur’an HASMI dengan Pemerintah Kecamatan Tamansari Bogor. Sebagaimana surat undangan yang diedarkan Camat Tamansari kepada Kepala Desa se-Kecamatan Tamansari, telah hadir 48 peserta pelatihan yang terdiri dari para Kepala Desa dan lima Guru Ngaji sebagai utusan dari masing-masing desa dalam kegiatan tersebut.

Bapak Camat Yudi Hartono, S.E., S.IP. mengharapkan wilayahnya lebih baik, dengan salah satunya menyemarakan kegiatan belajar mengajar Al-Qur’an demi memberantas buta huruf Al-Qur’an yang menjadi tanggung jawab bersama. Secara nasional memang program ini tidaklah baru, karena dahulu Kementerian Agama juga telah menggulirkan Gerakan Maghrib Mengaji.

Dengan adanya pelatihan ini diharapkan para guru ngaji dapat lebih mengembangkan program Maghrib Mengaji di lingkungannya masing-masing. Maka dari itu, pada kesempatan ini juga, Bapak Camat sangat mengharapkan para peserta dapat istiqomah mengikuti kegiatan pelatihan hingga beberapa pertemuan ke depan.

Rumah Qur’an HASMI memilih buku Metode Asy-Syafi’i sebagai panduan dalam kegiatan pelatihan ini. Metode ini dianggap lebih simpel dan mudah serta sistematis, sehingga lebih sederhana dan tidak membutuhkan banyak waktu agar calon murid yang akan diajarkan lebih cepat memahami dan mampu membaca Al-Qur’an dengan baik.

Tonton Launching Pelatihan Guru Ngaji di link ini

Tak lupa di akhir kegiatan pelatihan hari ini, Tim Hasmi Peduli juga mendistribusi wakaf Qur’an dan paket beras kepada peserta, alhamdulillah 450 kg beras dan 100 mushaf Al-Qur’an tersalurkan didampingi Bapak Camat.

Baca juga kegiatan Hasmi Peduli lainnya di sini

Hasmi Bekerjasama dengan Kecamatan Tamansari Selenggarakan Pelatihan Guru Ngaji

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Search
Kategori
Hubungi Kami
Hubungi Kami
Terimakasih Telah Menghubungi Kami..!!
Ada yang bisa kami bantu?..